PIMPINAN WILAYAH
PEMUDA MUSLIMIN INDONESIA
PROVINSI SULAWESI SELATAN 2014 - 2018
~Isy Kariman Aumut Syahidan~

Mudzakaroh Nasional Berlangsung Khidmat

SERANG – Mudzakaroh Nasional yang digelar oleh Pimpinan Besar Pemuda Muslimin Indonesia dalam rangka menyambut milad ke-87 Pemuda Muslimin Indonesia, berlangsung khidmat.

Kegiatan yang berlangsung pada tanggal 27 – 28 Nopember 2015 ini dihadiri oleh fungsionaris Pemua Muslimin Indonesia dari berbagai level, mulai dari Pimpinan Besar sampai Pimpinan Anak Cabang dari berbagai daerah di Indoensia.

Acara yang mengangkat tema “Reformulasi Strategi dan Arah Pergerakan Pemuda Muslimin Indonesia” ini, digelar di Saung Nyi Ratu, di kawasan Ciomas, Serang Provinsi Banten.

Ustadz Mukhlis Zamzami Can AnNadwi, MA selaku ketua panitia mengemukakan bahwa forum ini merupakan ajang refleksi bagi para aktivis Pemuda Muslim terhadap gerak laju perjuangan organisasi selama ini.

“Mudzakaroh ini digelar agar kita semua bisa duduk bersama dan membincangkan arah perjuangan organisasi yang kita cintai ini. Jadi, kita memperingati milad Pemuda Muslim tidak dengan upacara, tetapi dengan mudzakaroh.” Jelas Ustadz Mukhlis.
Share this post :

Posting Komentar

 
Support : TurungkaNews | PB PemudaMuslim | KasmanPost
Copyright © 2015. Pemuda Muslimin Indonesia Sulsel - All Rights Reserved
Template by Cara Gampang Published by Cargam Template
Proudly powered by Blogger