PIMPINAN WILAYAH
PEMUDA MUSLIMIN INDONESIA
PROVINSI SULAWESI SELATAN 2014 - 2018
~Isy Kariman Aumut Syahidan~

Kelas Literasi Pemuda Muslim Kembali Bergulir

PATTALLASSANG-TAKALAR, Selain membuka kelas literasi untuk kalangan pelajar dan mahasiswa melalui program Sekolah Literasi yang dilaksanakan atasnama Komunitas Pena Hijau, Pimpinan Cabang (PC) Pemuda Muslimin Indonesia Kab. Takalar juga membuka kelas khusus kader-kadernya.

Saat ini, Kelas Literasi Pemuda Muslim sudah memasuki pertemuan ke-X. Dengan digawangi oleh Ahmad Rusaidi, S.Pd.I yang juga pegiat Sudut Baca As-Syifa Ereng-Ereng Kabupaten Bantaeng ini secara rutin diisi dengan bedah karya dari seluruh peserta yang hadir, baik itu berupa esai, cerpen, ataupun puisi.

"Kalau kajian buku dan kajian tokoh untuk memenuhi seruan Tjokro agar kader kita bisa berbicara di depan publik seperti orator, maka kegiatan ini dihelat agar kader kita bisa menulis seperti wartawan." Jelas Sekretaris Umum PC Takalar, Rustam, S.Pd.I.

Selain itu, Ketum PC Takalar, Syaharuddin, S.Pd.I juga menambahkan bahwa kapasitas literasi generasi muda harus ditingkatkan demi perbaikan kualitas kehidupan sosial-politik masyarakat. "Indeks literasi masyarakat, berbanding lurus dengan kualitas peradaban." Imbuhnya.

"Bila indeks literasi masyarakat rendah, maka dinamika sosial-politik masyarakat kita akan kurang dinamis, malah berpotensi besar bagi merebaknya aksi kekerasan. Maka pemuda harus diajak menyadari bahwa litetasi adalah pintu bagi kehidupan yang lebih berkualitas dan manusiawi." Pungkas mahasiswa pascasarjana Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar (UINAM) ini.
Share this post :

Posting Komentar

 
Support : TurungkaNews | PB PemudaMuslim | KasmanPost
Copyright © 2015. Pemuda Muslimin Indonesia Sulsel - All Rights Reserved
Template by Cara Gampang Published by Cargam Template
Proudly powered by Blogger