BELOPA, Ketua Umum Pimpinan Cabang Pemuda Muslimin Indonesia Kabupaten Luwu, Fahrul Rizal S.Pd., M.Pd. mengungkapkan bahwa kehadiran organisasi yang dipimpinnya adalah ingin mengajak dan menghimpun anak muda di Tanah Luwu dalam menyebarkan ajaran Islam.
Hal tersebut diungkap pemuda yang akrab disapa Ichal ini sesaat setelah dilantik menjadi Ketua Pemuda Muslimin Indonesia Kabupaten Luwu Sulawesi Selatan Masa Jihad 2021-2024 pada Selasa (16/03/2021) pagi oleh Ketua Pimpinan Wilayah Pemuda Muslimin Indonesia Prov. Sulsel, Muh. Kasman, S.E., M.Si di Aula Kantor Bappeda Luwu.
Selain itu, Ichal juga menegaskan bahwa kehadiran Pemuda Muslimin Indonesia di Tanah Luwu bukan untuk bersaing antara sesama OKP, akan tetapi kehadiran Pemuda Muslim Indonesia untuk berkolaborasi dengan semua elemen masyarakat untuk memajukan Kabupaten Luwu.
"Pemuda Muslimin Indonesia hadir di Luwu bukan ingin bersaing dengan OKP yang ada, tetapi ingin bersama-sama berkolaborasi ikut serta membangun Kabupaten Luwu melalui para Pemuda Muslimin,” jelas Fahrul Rizal
Posting Komentar